Nusa Tenggara Timur merupakan salah satu pulau di antara gugusan kepulauan Nusa Tenggara yang kerap disebut sebagai surganya wisata alam Indonesia. Pulau ini menyajikan berbagai tempat wisata di NTT yang eksotis, mulai dari budaya hingga alamnya.
Budaya serta local culture yang masih terjaga menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan juga peneliti. Bukan hanya itu, beragam kesenian dan hasil-hasil pengolahan tradisional seperti kain tenun juga memikat wisatawan lokal maupun internasional.
Topografi Nusa Tenggara Timur yang berupa gugusan kepulauan serta perbukitan juga mendukung berkembangnya sektor pariwisata.
Bentuk kepulauan membuat NTT dikelilingi pantai cantik. Ombak dan arus laut yang tenang membuat lautnya jadi rumah beragam biota laut, mulai dari beragam terumbu karang hingga ikan-ikan berwarna-warni.
Sementara wilayah daratan yang terdiri perbukitan yang asri serta beberapa gunung juga menjadi nilai plus dari NTT. Banyaknya ragam keindahan ini mampu menarik sebagian besar wisatawan untuk mengunjungi Nusa Tenggara Timur.
Untuk menopang besarnya minat wisatawan, promosi dilakukan melalui beragam media baik media sosial maupun media cetak oleh pemerintah.
Gencarnya promosi ini didukung pula dengan perbaikan lokasi dan akses yang dilakukan oleh pemerintah setempat. Tak hanya itu, sifat masyarakat yang terbuka akan perubahan juga turut membantu dalam peningkatan wilayah sebagai tempat wisata pilihan para wisatawan.
Promosi ini semakin meningkat oleh wisatawan yang semakin ramai datang dan membuat video untuk konten youtube chanel mereka maupun blog.
Ramainya wisatawan yang menggunakan media sosial ini merupakan lahan promosi wisata yang secara tidak langsung juga membantu meramaikan tempat wisata di NTT.
Banyaknya pilihan tempat wisata di NTT ini pasti membuat Anda bingung dan ingin mengunjungi semuanya satu persatu.
Untuk itu, berikut merupakan aneka pilihan tempat wisata di NTT yang bisa Anda kunjungi saat berlibur bersama keluarga di akhir pekan:
4 Tempat Wisata Di NTT Yang Indah dan Cantik
- Pantai Merah atau Pantai Pink

Bagi Anda yang gemar mengunjungi pantai, tak perlu khawatir karena NTT di kelilingi oleh pantai-pantai cantik yang siap memanjakan mata Anda.
Salah satu dari pantai yang menarik untuk di kunjungi ialah Pantai Merah atau Pink Beach.
Pantai yang memiliki warna pasir merah ke pink ini terletak di sisi lain dari Pulau Komodo. Warna pink ini muncul dari reaksi antara ganggang dan mikroorganisme yang ada di pantai ini.
Pantai ini cocok untuk tujuan berlibur Anda atau mengambil foto. Untuk sekadar menikmati indahnya pantai dengan warna pasir pink yang unik. Selain itu paduan warna laut yang biru dari air yang jernih akan menyegarkan mata Anda.
Bukan hanya cocok untuk bersantai dan berfoto-foto saja, Pantai Merah ini juga cocok untuk snorkeling dan diving.
Gugusan terumbu karang dan ratusan macam ikan berwarna-warni menunggu Anda di lepas pantai yang ombaknya bersahabat ini. Air yang jernih membuat hasrat untuk mengeksplorasi laut pantai ini meningkat.
Letaknya yang berada di sisi lain Pulau Komodo membuat Anda juga perlu sedikit berhati-hati dan waspada. Meski tour guide menyatukan wilayah ini aman dari komodo, tak ada salahnya jika Anda tetap mewaspadainya.
- Komodo

Mengunjungi NTT akan lengkap saat Anda juga menengok salah satu satwa purba yang eksotis.
Komodo merupakan salah satu satwa purba yang termasuk dalam hewan yang dilindungi oleh dunia.
Beberapa kesamaannya dengan hewan purba seperti dinosaurus membuat hewan ini masuk dalam kategori hewan dilindungi. Perlindungan ini dilakukan juga dengan alasan menjaga dari kepunahan akibat perburuan liar.
Keberadaan komodo yang hanya dapat ditemukan di Pulau Komodo ini menjadikannya spesial. Spesies ini tidak dapat ditemukan di wilayah lain selain di Pulau Komodo, yang merupakan salah satu pulau di gugusan Pulau Nusa Tenggara.
Hal ini membuat banyak wisatawan dari luar negeri juga datang menyambangi wisata Komodo, bukan hanya wisatawan tetapi juga berbagai peneliti dari seluruh dunia juga.
Dengan mengunjungi Pulau Komodo ini, Anda bisa memuaskan rasa ingin tahu Anda mengenai salah satu hewan purba yang dilindungi ini.
Selain itu, Anda juga bisa menikmati asrinya pulau ini yang penuh rimbunnya pepohonan dan angin sepoinya, juga pantai yang indah.
- Taman Nasional Kelimutu

Bagi Anda yang gemar mendaki dan menikmati alam dari ketinggian, NTT juga memiliki destinasi wisata yang tepat untuk Anda. Taman Nasional Kelimutu dapat dijadikan salah satu list tempat wajib untuk Anda kunjungi.
Taman nasional akan menyajikan pemandangan indah dari ketinggian Gunung Kelimutu. Sebagaimana taman nasional lainnya, Taman Nasional Kelimutu menyajikan alam yang asri dengan rimbunnya pepohonan dan udara yang jernih, serta keanekaragaman flora dan fauna yang ada di sana.
Keasrian lingkungan ini juga ditambah dengan danau tingga warna yang berada di puncak Gunung Kelimutu.
Danau ini merupakan kaldera atau kawah gunung yang berisi air hujan yang terkumpul. Kandungan zat-zat aktif di dalam kawah ini membuat Danau Tiga Warna ini memiliki beragam warna-warni yang cantik.
Untuk Anda yang ingin mengunjungi danau ini, Anda wajib mempersiapkan stamina dan peralatan mendaki Anda.
Medan yang cukup bergelombang dan terjal harus Anda lalui sebelum menikmati keindahan danau yang masuk dalam 9 keajaiban dunia ini.
Namun medan ini akan sangat cocok untuk Anda yang menyukai tantangan. Untuk Anda yang baru pertama kali mendaki, pastikan Anda pergi bersama seseorang yang sudah berpengalaman sebelumnya.
- Pulau Kelor

Pemandangan dari ketinggian memang selalu menggoda dan memanjakan mata. Untuk pecinta pemandangan dari ketinggian, berkunjung ke Pulau Kelor merupakan salah satu tujuan yang wajib dikunjungi.
Pulau ini merupakan salah satu point view untuk menikmati pemandangan NTT. Dari salah satu bukit ini, Anda bisa melihat pemandangan laut biru yang jernih dan gugusan pulau yang membentuk NTT.
Bukan hanya itu, dari sini Anda juga bisa mengintip indahnya Pink Beach atau Pantai Merah dari atas sini.
Berkunjung ke Pulau Kelor ini juga akan membuat Anda merasa memiliki pulau pribadi. Pulau kecil nan sepi ini bukan hanya akan memanjakan mata Anda ke pantai-pantai indahnya saja, tetapi juga ke biota bawah lautnya juga.
Air yang jernih mendukung eksplorasi terhadap keindahan bawah laut yang terdiri dari bermacam jenis ikan dan terumbu karang yang berwarna-warni.
Ombak dan arus yang tidak terlalu besar juga menjadi alasan Anda wajib menyelami laut Pulau Kelor. Untuk itu Anda bisa melakukan snorkeling maupun diving untuk menikmatinya.
Deretan tempat wisata di atas bisa jadi pilihan untuk menghabiskan waktu liburan Anda. Bukan hanya cantik dan cocok untuk berfoto-foto saja tetapi juga cocok untuk Anda yang ingin menikmati alam dan melepas stress.
Paduan alam Nusa Tenggara Timur yang asri dan eksotis dengan segala keanekaragaman flora dan fauna akan memanjakan waktu liburan Anda.Selamat mencoba dan selamat berlibur!